Home / Politik

Jumat, 23 Agustus 2024 - 18:33 WIB

Giliran PPP Bergabung, Satono-Hero Kantongi 33 Kursi

H Satono menerima SK pengusungan dari PPP, Jumat (23/8/2024)

H Satono menerima SK pengusungan dari PPP, Jumat (23/8/2024)

Jakarta. Giiran PPP (Partai Persatuan Pembangunan) bergabung ke koalisi Satono-Hero. Total pengusungan Parpol berjumlah 33 kursi dan segera mendaftar ke KPUD Sambas.

Pengusungan dari PPP itu melalui Surat Keputusan (SK) kepada pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas, H Satono – H Heroaldi untuk Pilkada Sambas 2024.

SK rekomendasi ini diserahkan langsung Plt Ketua Umum DPP PPP, Muhamad Mardiono di Kantor DPP PPP Jakarta, Jumat (23/08/2024).

Dengan keluarnya SK itu untuk pasangan Satono-Hero, maka telah 7 Parpol yang berkoalisi mengusung pasangan yang memiliki jargon Saroan ini.

Baca juga:  Satono-Hero Pasangan Tangguh Pilkada Sambas 2024

H. Satono, Bakal Calon Bupati Sambas mengucapkan terimakasih kepada Plt Ketua Umum PPP dan seluruh jajaran pengurus DPP PPP yang sudah memberikan kepercayaan penuh kepadanya.

“Terimakasih kami ucapkan kepada jajaran partai berlambang kabah yang sudah mempercayai saya dan Cawabup Heroaldi dengan memberikan SK ini untuk maju dalam kontestasi Pilkada Sambas 2024,” ucap Satono.

Dikatakan pria yang juga Ketua PW Parmusi Kalbar ini, pasangan Satono – Heroaldi sudah mendapatkan dukungan dari 7 Partai, termasuk PPP. Sebelumnya pasangan Satono – Heroaldi sudah mendapatkan SK Rekomendasi dari Partai Gerindra, PKB, PDIP, PAN, Golkar, dan Partai Demokrat.

Baca juga:  Pesan Satono saat Deklarasi, Cerminkan Akhlak

“Alhamdulillah, dengan bertambahnya dukungan dari PPP hari ini, kita telah mengantongi 33 kursi dukungan yang terdiri dari, Gerindra 8 kursi, Golkar 6 Kursi, PDIP 5 kursi, PKB 5 kursi, PAN 4 kursi, Demokrat 4 kursi dan PPP 1 kursi,” ungkap Satono yang juga Bupati Sambas ini.(im/rdo)

Update Berita, ikuti Google News

Share :

Baca Juga

Safari Ramadan Golkar

Politik

Konsolidasi Partai Golkar Kalbar Lanjut Usai Lebaran
Kantor KPU Republik Indonesia

Politik

24 Parpol Lolos Verifikasi Administrasi
Maman Abdurrahman Ketua TKD Prabowo Gibran Provinsi Kalbar

Politik

Maman: Hanya Pengkhianat yang Tolak IKN
Pelantikan Anggota DPRD Kota Pontianak

Politik

Romi X-Track Dilantik Jadi Legislator Kota Pontianak
Pansus DPRD Melawi

Politik

Bupati Melawi Bisa Masuk Pansus Akibat Utang
Seleksi anggota KPU Provinsi Kalbar

Politik

4 Incumbent KPU Provinsi Kalbar Tergusur
Rapat Pleno KPU Sambas

Politik

KPU Sambas Rapat Pleno Rekapitulasi Suara
Koalisi Parpol di Pilgub Kalbar

Politik

Koalisi Parpol di Pilgub Linear Konstelasi Pilpres
error: Content is protected !!