Home / Edukasi

Jumat, 24 Juni 2022 - 01:20 WIB

IAIS Sambas Wisuda 227 Mahasiswa

Ir H Prabasa Anantatur MH, Anggota DPRD Provinsi Kalbar menghadiri wisuda Institut Agama Islam (IAIS) Sambas, Rabu (22/6/2022)

Ir H Prabasa Anantatur MH, Anggota DPRD Provinsi Kalbar menghadiri wisuda Institut Agama Islam (IAIS) Sambas, Rabu (22/6/2022)

Sambas. Sebanyak 227 mahasiswa Institut Agama Islam Sultan (IAIS) Muhammad Syafiuddin Sambas Angkatan XII diwisuda, Rabu (22/6/2022) di Aula IAIS Sambas.

Dari 227 orang yang diwisuda itu terdiri dari lulusan diploma, sarjana dan pascasarjana. Wisuda ini dirangkai dengan Dies Natalis XVI Tahun 2022. Dihadiri Wakil Gubernur Kalbar Ria Norsan, Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi, Anggota DPRD Provinsi Kalbar Prabasa Anantatur dan Juliarti Djuhardi Alwi.

Hadir juga Anggota DPRD Kabupaten Sambas Ferdinan Sholihin serta seluruh civitas akademika di lingkungan IAIS Sambas. Seluruh kegiatan diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Rektor IAIS Sambas Dr Jamiat Akadol.

Baca juga:  Ini Pemicu Menantu Bunuh Mertua di Semelagi

“Kami akan terus berupaya menghadirkan prestasi yang terbaik bagi IAIS Sambas yang memasuki umur ke 16 tahun ini,” kata Jamiat yang juga mantan Sekda Kabupaten Sambas ini.

Terutama, kata Jamiat, mengupayakan IAIS  menjadi perguruan tinggi negeri. Hal ini sudah menjadi harapan bersama para civitas akademika, bahkan seluruh masyarakat Kabupaten Sambas.  

“Tentunya memerlukan dukungan dari berbagai pihak, pemerintah provinsi maupun Pemkab Sambas sehingga apa yang dicita-citakan dapat terwujud,” ujar Jamiat.

Sementara itu, Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi berharap IAIS semakin jaya. Kepada seluruh wisudawan semoga dapat berkiprah bagi masyarakat serta bersinergis dengan pemerintah daerah Kabupaten Sambas.

Baca juga:  Ayo Ikuti Wisata Hewan Langka Penyu Paloh

Ucapan selamat dikemukakan Wakil Gubernur Kalbar Ria Norsan. “Selamat kepada mahasiswa yang telah diwisuda. Harapannya para sarjana IAIS dapat menerapkan ilmu yang telah didapat di bangku kuliah,” kata Norsan.

Selain, lanjut Norsan,  para wisudawan hendaknya tidak puas dengan gelar yang diperoleh. Sehingga dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. “Dalam hal proses IAIS menjadi perguruan tinggi negeri, akan membantu. Stakeholder lain juga perlu membantu seperti legislatif provinsi dan kabupaten demi terwujudnya penegrian IAIS Sambas ini,” kata Norsan.(dwi)

Share :

Baca Juga

Bantuan PELNI Pontianak

Edukasi

PELNI Pontianak Bantu Masjid Hidayatullah
Budi Wibowo Kepala BNN Provinsi Kalimantan Barat

Edukasi

Desa Bersinar Program Unggulan BNN
KKN Poltekkes Pontianak

Edukasi

607 Mahasiswa Poltekkes KKN di 6 Daerah
Muda Mahendrawan

Edukasi

Pesan Muda di Diskusi Panel Literasi Beretika
Poltesa

Edukasi

Perusahaan Jepang Berkunjung ke Poltesa
pontianak-times.co.id

Edukasi

Perintah Salat Beriringan dengan Zakat 
Poros Pelajar Nasional

Edukasi

Massa Pelajar Tuntut Tunda RUU Sisdiknas
Bupati Sambas H Satono

Edukasi

Bupati Sambas Siapkan Umroh Gratis 10 Tahfidz Quran
error: Content is protected !!