Home / Peristiwa

Senin, 7 Februari 2022 - 03:57 WIB

Bentrok Beting Pontianak Akibat Utang Sabu

Para korban bentrok berdarah dua kelompok massa di Jalan Tanjung Pulau Kelurahan Dalam Bugis Pontianak Timur, Minggu (6/2/2022)

Para korban bentrok berdarah dua kelompok massa di Jalan Tanjung Pulau Kelurahan Dalam Bugis Pontianak Timur, Minggu (6/2/2022)

Pontianak – Persoalan utang Sabu dan penyekapan, menjadi pemicu bentrok berdarah dua kelompok massa, Minggu (6/2/2022) di Jalan Tanjung Pulau Kelurahan Dalam Bugis Pontianak Timur.

Informasi mengenai motif bentrok tersebut beredar cepat melalui jejaring pesan dan vioce WhatsApp berantai. Isinya menyatakan, permasalahannya gara-gara salah seorang warga Jalan Parwasal Siantan bernama Alfan utang Sabu kepada Iskandar.

Kemudian Alfan disekap di Beting, namun berhasil kabur dari penyekapan dan memberitahukan kepada beberapa orang di sekitar tempat tinggalnya di Jalan Parwasal. Setelah itu, kelompok massa dari Parwasal melakukan penyerangan ke Beting.

Baca juga:  Mayat Tanpa Identitas Terapung di Sungai Depan RSUD Soedarso

Hingga tadi malam, kondisi sudah terkendali dan tidak ada pergerakan massa. Sedangkan aparat kepolisian tetap bersiaga. “Aparat sudah bergerak. Memang itu antar kelompok. Jadi informasinya sama-sama pemakai. Di Beting itu kan perdagangan Sabu agak besar,” bunyi voice WhatsApp.

Salah seorang anggota kepolisian yang berada di lapangan membenarkan perihal motif peristiwa itu. Petugas mengamankan beberapa orang untuk permintaan keterangan. Salahsatunya, Restu yang turut terlibat dalam bentrokan itu. Sementara Alfan menghilang sejak bentrok terjadi dan belum diketahui persembunyiannya.

Baca juga:  Hari Imigrasi 73 Teladani Semangat Pejuang

Sedangkan para korban masih menjalani perawatan intensif di tiga rumah sakit, Antonius, Kharitas dan Yarsi. Mereka adalah Suwandi (40), Iskandar (51) dan Mat alias Rahmat (30). “Para korban masih dalam perawatan. Situasi sudah kondusif dan kasus ini penangannya oleh Polresta Pontianak,” ujar AKBP Ricky R, Kasubdit Gassum Dit Samapta Polda Kalbar.

Reporter : Dodi

Share :

Baca Juga

Pengukuhan Presidium FW-LSM Kalbar

Peristiwa

Presidium FW-LSM Kalbar Dikukuhkan
Aksi massa karyawan PT Duta Palma Grup

Peristiwa

Karyawan dan Aparat Bentrok di Kebun Sawit Duta Palma Bengkayang
HUT TNI 77

Peristiwa

Tentara Indonesia Tak Pernah Berubah
Pagar Lorong Ruko Pasar Hongkong

Peristiwa

Satpol PP Arogan Bongkar Pagar Pasar Hongkong
Nelayan Tenggelam

Peristiwa

Nelayan Mempawah Tenggelam Tersangkut di Pukat Ikan
Aksi massa mahasiswa Ketapang

Peristiwa

Alasan BBM Naik Tidak Masuk Akal
Hendri Iswanto dan Suhartoyo

Peristiwa

21 Tahun Singkawang Jangan Lupakan Pejuang
Geraldine Beldi dan Heinrich

Peristiwa

Ridwan Kamil Janji Urus Liburan Geraldine
error: Content is protected !!