Home / Peristiwa

Rabu, 3 Juli 2024 - 10:43 WIB

Kelaparan, Meninggal di Areal Persawahan

Tim Inafis Polres Sambas mengidentifikasi jenazah yang ditemukan di persawan Dusun Asam Lakum Tebas Kuala, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas

Tim Inafis Polres Sambas mengidentifikasi jenazah yang ditemukan di persawan Dusun Asam Lakum Tebas Kuala, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas

Sambas. Diduga akibat kelaparan, Tjan Kian Bui (53) meninggal dunia di areal persawahan di Dusun Asam Lakum, Desa Tebas Kuala, Kecamatan Tebas, Selasa (02/7/2024) sore.

“Korban diduga meninggal akibat kelaparan. Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi dan telah menulis surat pernyataan,” kata Kasat Reskrim Polres Sambas, AKP Rahmad Kartono.

Penemuan jjenazah laki-laki bernama Tjan Kian Bui ini membuat geger warga di sekitar lokasi. Warga selanjutnya menyampaikan informasi tersebut kepada aparat kepolisian.

Baca juga:  Kakek Meregang Nyawa Tercebur ke Parit

Saat ditemukan, korban dalam posisi terlentang di areal persawahan milik warga. Diperkirakan korban sudah meninggal dunia kurang lebih selama 12 jam.

Anggota Inafis Polres Sambas bergegas mendatangi tempat kejadian dan langsung menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), termasuk meminta keterangan para saksi.

Baca juga:  Youtube BNPB Diretas Ditengah Bencana

Jenazah selanjutnya dibawa ke rumah duka di Desa Pemangkat Kota, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas.

Rahmad Kartono menjelaskan keterangan dari keterangan pihak keluarga, korban diketahui mengalami gangguan kejiwaan. Bahkan sering melarikan diri dan meninggalkan rumah kediamannya.

Dari hasil pemeriksaan medis di Puskesmas Tebas, tidak ditemukan adanya unsur tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Penulis: Jaynudin I Update Berita, ikuti Google News

Share :

Baca Juga

Denie Serpihan Roket China

Peristiwa

Insiden Roket China, Indonesia Bisa Gunakan Konvensi Liability 1972
Mayat Aphin Tersungkur

Peristiwa

Mayat Ditemukan Tersungkur di Selokan
Haspawi Koordinator Tagana Kabupaten Sambas

Peristiwa

Tagana Sambas Imbau Warga Waspada Banjir
Bong Bui Lip

Peristiwa

Sinsang Bunuh Diri Akibat Depresi
Tim SAR Gabungan

Peristiwa

Pekerja JSSB Ditemukan Tim SAR Meninggal
Momen walikota singkawang mengamuk

Peristiwa

Rangkuman Wako Tjhai Chui Mie Mengamuk
Kebakaran di Desa Mensere Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas

Peristiwa

Kebakaran Mensere, Satu Korban Meninggal Terpanggang
Jo, pelaku pembunuhan di Singkawang Utara

Peristiwa

Alasan Jo Bunuh Novita di Singkawang
error: Content is protected !!