Sambas. Rumah milik Abun (48) di Dusun Orde Baru, Desa Matang Terap, Kecamatan Jawai Selatan, Kabupaten Sambas ludes terbakar dan menyisakan puing-puing, Rabu (15/2/2023) sekitar pukul 02.15 WIB.
Bangunan yang terbuat dari kayu ukuran 8×20 meter itu terbakar saat Abun sedang tidur. Ia dibangunkan oleh tetangganya, Pawit yang melihat bagian kamar depan rumah sudah terbakar. Abun dan Pawit kemudian bergegas keluar rumah tanpa isa menyelamatkan barang-barang berharga di dalam rumah.
Hanya dalam hitungan 15 menit saja, rumah kayu yang dibangun tahun 70-an itu sudah hangus terbakar. Sebanyak tiga unit pemadam kebakaran dibantu masyarakat tiba di lokasi kebakaran, memadamkan sisa-sisa api yang masih menyala.
Kapolsek Jawai Selatan, IPTU Eko Zaenudin dikonfirmasi sambas times menjelaskan masih belum mengetahui sumber api yang meluluhlantakan rumah tersebut. “Kami masih melakukan penyelidikan,” ujar Eko.
Atas peristiwa kebakaran itu, korban mengalami kerugian materil dengan taksiran nilai kerugian secara keseluruhan lebih kurang Rp300 juta.
Penulis: Jainudin