Mempawah. Sebanyak 60 personel Polres Mempawah diturunkan mengatur lalulintas dan penjagaan pada setiap menjelang buka puasa.
Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, Sabtu (25/3/2023) sore menjelaskan pengamanan tersebut melibatkan 60 personel Polres Mempawah dan jajaran Polsek di titik-titik Pasar Juadah.
Salah satu lokasi pengamanan itu adalah di Pasar Tradisional dan Sentral Juadah di Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah. Aktivitas masyarakat cenderung meningkat menjelang sore hari mendekati waktu berbuka puasa.
Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang berada di Kabupaten Mempawah, maka dilakukan pengamanan, terutama bagi masyarakat yang bepergian membeli takjil. “Pelayanan yang diberikan berupa pengaturan lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan,” ujar Fauzan.
Fauzan bertekad memberikan pelayanan yang terbaik selama bulan suci Ramadan, agar masyarakat yang ingin berkunjung ke pasar-pasar tradisional dapat merasakan aman dan nyaman saat berbelanja.
Selain pengamanan di Pasar Juadah, Fauzan menjelaskan pihaknya juga menyiagakan anggotanya untuk pengamanan salat tarawih dan salat jumat. Personel Polres Mempawah dan Polsek selalu terlihat berjaga di hampir setiap masjid maupun surau.
“Langkah pengamanan ini juga dimaksudkan agar kamtibmas tetap kondusif. Masyarakat yang ingin beribadah, aman, nyaman dan lancar,” kata Fauzan.(rif)
Update Berita, Follow Google News