Home / Edukasi

Rabu, 22 Februari 2023 - 01:15 WIB

Kodim Sambas Tanam Mangrove Cegah Abrasi

Jajaran Kodim 1208 Sambas beserta Forkopimcam Pemangkat menanam mangrove di pesisir Pantai Penjajap, Kecamatan Pemangkat, Selasa (21/2/2023)

Jajaran Kodim 1208 Sambas beserta Forkopimcam Pemangkat menanam mangrove di pesisir Pantai Penjajap, Kecamatan Pemangkat, Selasa (21/2/2023)

Sambas. Komando Distrik Militer (Kodim) 1208 Sambas menggelar aksi tanam mangrove di Pesisir Pantai Penjajap, Kecamatan Pemangkat untuk mencegah abrasi, Selasa (21/02/2023).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1208/Sambas Kapten Inf Sulistiono mengikuti aksi penanaman mangrove tersebut dan mengucapkan terimakasih atas partisipasi Forkopimcam Pemangkat.

“Kami dari Kodim 1208 Sambas mengucapkan terima kasih atas partisipasi Forkopimcam Pemangkat dalam aksi penanaman mangrove ini. Penanaman Mangrove ini merupakan program pemerintah pusat untuk mencegah terjadinya abrasi akibat terkikis ombak,” ujar Sulistiono.

Baca juga:  Gemawan dan Institut Dayakologi Gelar Diskusi Perempuan

Selain itu, kata dia, penanaman mangrove untuk memelihara ekosistem lingkungan hidup dan mendukung program pemerintah dalam pemulihan ekonomi nasional.

Sulistiyono menjelaskan penanaman mangrove sangat penting, karena dapat membentuk lahan baru. Juga dapat menyediakan makanan bagi hewan laut sebagai sumber keaneka ragaman hayati, untuk menjaga kestabilan ekosistem pantai.

Dengan menanam mangrove, lanjutnya, termasuk tindakan preventif dalam menjaga kelestarian sumber daya perairan laut. Terutama mencegah aktivitas yang mengancam kerusakan lingkungan, dan sumber daya laut pesisir pantai.

Baca juga:  Sungai Sambas Denyut Budaya dan Wisata

“Untuk itu, saya mengajak kita semua, baik elemen masyarakat, komunitas pecinta lingkungan terutama masyarakat pesisir pantai dapat menjaga dan memelihara mangrove,” kata dia. Penanaman mangrove kali ini adalah program tahap pertama, dan akan dilaksanakan kembali secara serentak pada tanggal 15 Maret 2023.

Penulis: Yandra/Sambas Times

Share :

Baca Juga

Kuliah umum dan bedah buku Aldera

Edukasi

Pius Kobarkan Semangat Aldera di Pontianak
Anggota PAskibraka Mempawah

Edukasi

Sukses Kibarkan Merah Putih, Gerald Ingin Jadi Polisi
Masjid Syuhada Mempawah

Edukasi

Gratis 1000 Takjil di Masjid Syuhada Mempawah
Mou Usaid Segar

Edukasi

CU Keling Kumang dan HKD Bermitra dengan USAID SEGAR
Sarasehan Akhir September

Edukasi

TNI AD akan Gelar Sarasehan Akhir September
pontianak-times.co.id

Edukasi

SMSI Jadi Gurita Media Siber di Indonesia
Satono menghadiri Maulid Nabi di Selakau

Edukasi

Satono Ajak Teladani Akhlak Rosulullah
SD Pusaka Nusantara

Edukasi

Intip Sekolah Dasar Bertaraf Internasional di Sambas
error: Content is protected !!